Mengetahui cara membuat saham berupa warisan kepada ahli waris akan sangat membantu Anda dalam melakukan aktivitas pembagian warisan. Mekanisme dan caranya juga tidak seperti sebagian besar kegiatan publik lainnya. Sangat mudah dan tidak perlu lagi ribet!

Sebelum membahas terlalu banyak, kami ingin menanyakan apakah Anda sudah tahu bahwa saham itu bisa dijadikan sebagai salah satu bentuk warisan? Atau malah Anda sering kali menjual saham yang sebelumnya sudah dipegang untuk memberikan ke ahli waris Anda.

Mulai sekarang, tidak perlu lagi melakukan hal seperti itu. Memilih jenis saham yang akan di investasikan sudah cukup susah sehingga jika Anda menjualnya dan ahli waris mau membeli saham, mereka perlu melakukan analisis dari awal lagi. Itu akan memakan banyak waktu.

Saham bisa berbagai bentuknya, tetapi jika Anda ingin mengalihkan saham, semua jenisnya tetap bisa diproses. Asal sudah jelas dan perusahaan itu terdaftar. Jadi, bagaimana cara dan mekanisme untuk menjadikan saham yang dipegang sebagai warisan kepada ahli waris?

Cara Membuat Saham Berupa Warisan dengan Mudah

Ketika Anda merasa bahwa harta yang dimiliki itu sudah perlu diturunkan, maka jangan juga Anda mengabaikan saham. Saham merupakan salah satu aset yang juga bisa diberikan kepada ahli waris secara langsung. Tidak perlu lagi menjual saham dulu untuk dibeli ahli waris.

Tetapi, seperti kebanyakan kasus, untuk bisa mengubah kepemilikan saham dari pewaris ke ahli waris, ada beberapa prosedur, mekanisme, atau cara untuk memprosesnya. Menurut Pasal 57 UU Soal Perseroan Terbatas, bisakah saham di jadikan warisan dengan cara:

Menentukan Dulu Siapa Pemegang Saham Selanjutnya

Langkah pertama untuk dari cara mudah membuat saham ahli waris adalah dengan menentukan siapa ahli waris yang akan mendapatkan aset itu. Jika ahli warisnya berjumlah lebih dari 1, maka sebaiknya tentukan dulu besar jumlahnya.

Pemegang saham ini juga harus memberikan persetujuan dulu dan selanjutnya dibahas bersama dengan pemegang saham lainnya. Jika mereka juga memberikan respon setuju, maka ahli waris itu baru bisa melanjutkan ke tahap selanjutnya.

Mengikuti Rapat Umum Pemilik Saham

Setelah tahu bahwa pemegang saham lainnya setuju, cara membuat saham berupa warisan ini harus melewati proses rapat umum pemilik saham atau yang biasa disingkat dengan kata RUPS. Dan yang pasti, akan dibahas lebih banyak disini.

Dalam rapat umum ini, seluruh pemilik saham beserta pemimpin perusahaan tempat saham itu diinvestasikan akan membahas lebih lanjut secara rinci. Jangan lupa juga bahwa dalam proses ini akan membahas perubahan susunan pemegang saham.

Membuat Akta Bukti

Baik melakukan peralihan atau cara jual saham berupa warisan oleh ahli waris, semua ini membutuhkan bukti. Bukti ini akan berupa akta yang ditulis dihadapan notaris dan dibubuhkan tanda tangan dari semua pemegang saham pada saat RUPS tadi.

Akta pemindahan saham ini dibuat langsung oleh notaris dan dilegalisir agar isinya terpercaya. Juga, tujuannya adalah untuk membuat semua orang yang melihatnya tahu bahwa legalitasnya kuat. Isinya juga tentang susunan pemegang saham.

Saham Sebagai Aset Ahli Waris

Setelah mengikuti semua cara yang dilakukan dalam membuat saham itu, maka kini kepemilikan saham juga akan berubah. Lalu, ahli waris itu tentu saja memiliki tanggung jawab yang lebih besar terhadap perusahaan yang diinvestasikan itu. Ibaratnya sebagai pemilik juga.

Selain itu, sebagai pemegang saham di suatu perusahaan juga, ini berarti telah memiliki hak milik atas semua barang, jasa, dan juga soal finansial. Termasuk ketika ada piutang yang atas nama perusahaan tempat investasi itu. Jadi, jangan abaikan hal penting tersebut.

Selain itu, direksi juga wajib mencatat sejak kapan pemegang saham ini memiliki kuasa. Jadi, ketika sudah sampai ke masa akhirnya, bisa diperingatkan. Apalagi saham ini adalah aset jangka panjang dan terkadang juga berbentuk kontrak. Jadi, ada masa harus segera jual.Menjadi pemilik aset di suatu perusahaan mungkin terdengar sebagai salah satu harta yang menjanjikan. Benar, saham adalah aset yang tidak terpengaruh inflasi sehingga nilainya juga merangkak naik. Tetapi, ada cara membuat saham berupa warisan itu bisa berguna.


Seluruh informasi hukum yang ada di artikel ini disiapkan semata-mata untuk tujuan pendidikan dan bersifat umum. Untuk mendapatkan nasihat hukum spesifik terhadap kasus Anda, konsultasikan langsung dengan konsultan hukum berpengalaman dengan klik tombol konsultasi di bawah