Solusi pencemaran nama baik ada banyak macamnya, dan bisa dilakukan secara langsung atau tidak langsung oleh para tersangka kepada korban. Kadang kalah hanya sebatas cuitan di Twitter bisa berujung masuk penjara.

Oleh karena itulah para pengguna media sosial wajib hukumnya untuk mentaati peraturan yang berlaku dan juga hak-hak orang lain. Menghindari berprasangka buruk pada orang lain adalah salah satu hal yang perlu diperhatikan.

Tetapi bagaimana jika Anda tiba-tiba terkena pencemaran nama baik, padahal sebelumnya tidak pernah mencemarkan nama baik orang lain, berikut adalah cara menyelesaikan kasus pencemaran nama baik.

Tetapi selain itu, dalam artikel ini kami akan menjelaskan tentang berbagai tips, untuk tidak tercemar nama baiknya, dan bagaimana memperlakukan orang yang sudah mencemarkan nama baik Anda.

Berikut Solusi Pencemaran Nama Baik

Pada artikel sebelumnya, Perlindungan hukum pencemaran nama baik, Anda sudah mengetahui tentang jenis-jenis daripada pencemaran nama baik. Dan apa saja yang perlu dilakukan untuk menyelesaikannya.

Salah satu solusi pencemaran nama baik yang bisa Anda lakukan ketika mendapatkan pencemaran nama baik adalah dengan mengetahui pencemaran apa yang sudah dilakukan oleh tersangka, kemudian setelah itu memilih 2 cara dalam penyelesaiannya.

Ada 2 cara yang bisa Anda gunakan untuk menyelesaikan dari pencemaran nama baik tersebut. Yang pertama adalah dengan mengadukan kepada pihak polisi. Dan yang kedua adalah diselesaikan secara baik-baik dengan ketentuan tertentu.

Jika menyelesaikan dengan mengadukan pada polisi sebagai solusi pencemaran nama baik. Maka Anda akan harus berurusan dengan hukum. Selain itu melakukan laporan pada polisi membutuhkan biaya lapor polisi kasus pencemaran nama baik.

Tetapi, tentu saja biaya tersebut bukan untuk pihak kepolisian, tetapi untuk mengurusi berkas-berkas yang Anda butuhkan. Sedang cara kedua adalah dengan penyelesaian secara kekeluargaan.

Solusi pencemaran nama baik ini bisa Anda lakukan secara kekeluargaan, tetapi risikonya pelaku bisa kapan saja mengulangi hal yang dilakukan pada Anda. Lakukan semua hal agar pencemaran nama baik tidak terulang.

Tindak Pencemaran Nama Baik yang Salah

Maksud sub judul di atas adalah ketika si tersangka pencemaran nama baik sebenarnya tidak ingin mencemarkan nama baik. Tetapi kemudian dia dilaporkan oleh si korban. Apakah ini bisa terjadi di kenyataan?

Banyak sekali kasus pencemaran nama baik, dan sudah sampai di meja hijau (Persidangan) tetapi sebenarnya itu bukanlah pencemaran nama baik. Oleh karena itulah tersangka dalam kasus ini juga mendapatkan beberapa hak di pengadilan sebagai solusi pencemaran nama baik.

Salah satu hak dari tersangka adalah menyampaikan kronologi dan bantahan terhadap tuduhan yang dialaminya. Tetapi, agar Anda tidak terlihat dalam tindakan pencemaran nama baik, maka pahami hal-hal berikut ini.

Pertama adalah ketika sedang mendapatkan permasalahan pada sebuah situs web, atau tempat jual beli online. Maka jangan langsung mengatakan tuduhan negatif di media sosial, tetapi kritiklah pada akun resmi perusahaannya.

Hal lainnya ketika ingin terhindar dari tindak pidana dan solusi pencemaran nama baik. Anda harus menyampaikan permasalahan tersebut berdasarkan data yang ada. Jangan sampai menyampaikan karena opini.

Hal yang cukup penting lainnya, ketika Anda tidak ingin terjerat kasus pencemaran nama baik adalah dengan menyampaikan, kemudian menyediakan bukti-bukti (berupa foto, video dan lainnya) tentang permasalahan tersebut.

Yang terakhir adalah, ketika Anda sedang dalam kondisi marah atau kecewa pada sesuatu hal maka jangan sampai menyebut nama orang atau institusinya di media sosial. Karena untuk sekarang hanya individu dan institusi yang bisa melaporkan.

Lapor Polisi Sebagai Usaha Terakhir

Dari kasus yang sudah berjalan, solusi pencemaran nama baik itu biasanya tidak langsung kepada pihak kepolisian. Tetapi lebih dahulu menggunakan cara-cara kekeluargaan, seperti memberikan waktu pada tersangka.

Tetapi ketika sampai tengah waktu yang sudah ditentukan, tetapi tersangka tidak juga memberikan klarifikasi (penyangkalan, atau permintaan maaf) maka biasanya akan berlanjut ke meja hijau.

Jadi sebelum melapor, Anda yang menjadi korban bisa memberikan waktu beberapa hari pada tersangka untuk meminta maaf di depan publik. Dan ketika ini sudah dilakukan maka nama Anda akan pulih kembali.

Tapi, jika tersangka pencemaran nama baik masih saja membandel. Maka usaha terakhir adalah dengan menyerahkan permasalahan tersebut pada pihak kepolisian. Dengan begitu Anda akan cepat menemukan solusi pencemaran nama baik.


Seluruh informasi hukum yang ada di artikel ini disiapkan semata-mata untuk tujuan pendidikan dan bersifat umum. Untuk mendapatkan nasihat hukum spesifik terhadap kasus Anda, konsultasikan langsung dengan konsultan hukum berpengalaman dengan klik tombol konsultasi di bawah.